Belajar Bahasa Inggris Untuk Pemula Bersama Al-Azhar English Academy

Belajar Bahasa Inggris Untuk Pemula Bersama Al-Azhar English Academy

 

Baca juga info : kursus bahasa inggris


Belajar Bahasa Inggris Untuk Pemula-Bahasa Inggris saya masih nol, apakah saya bisa berbicara bahasa Inggris dengan lancar? Tentu saja bisa. Berbeda dengan seorang native speaker yang selalu menggunakan bahasa Inggris sebagai bahasa kesehariannya, pastinya lebih mudah untuk menguasai bahasa Inggris dengan mudah. Tetapi bagi kita yang menggunakan bahasa Indonesia sebagai bahasa ibu, maka untuk menguasai bahasa Inggris, memerlukan usaha yang lebih keras sedikit. Dimana aja kemauan disitulah pasti ada jalan. Pada dasarnya, semua memiliki keahlian berbahasa Inggris mulai dari nol, jadi bagi yang masih merasa jikalau bahasa inggris nya masih nol, maka pasti bisa menguasai bahasa Inggris dengan baik. 
Baca juga info : info kursus bahasa inggris

Pertanyaan selanjutnya, jika saya mau mempelajari bahasa Inggris mulai dari dasar, maka apa saja yang harus saya pelajari? Berikut buat sahabat Al-Azhar yang masih pemula untuk mempelajari bahasa Inggris, saya akan berbagi tips tentang dasar-dasar untuk mempelajari bahasa Inggris :

1. Memiliki Tekad yang Kuat
Belajar Bahasa Inggris membutuhkan waktu yang lama. Belum lagi persoalan tata bahasa (Grammar), pengucapan (pronunciation) yang berbeda dengan bahasa Indonesia, berjuta kosa kata bahasa Inggris (Vocabulary) yang terkadang membuat kita ingin berhenti ditengah jalan dan menyerah. Untuk membangun tekad yang kuat, maka kamu harus membuat visi dan misi mengapa kamu ingin mempelajari Bahasa Inggris. Misalnya, kamu bercita-cita untuk memperoleh beasiswa di Universitas Luar Negri, atau kamu bercita-cita untuk bekerja di pelayaran Internasional. Oleh sebab itu, siapkan tujuan dan kuatkan tekadmu dari sekarang untuk belajar Bahasa Inggris. Maksud tekad yang kuat disini bukan berarti kamu belajar dengan tergesa-gesa dalam belajar. Namun, belajar bahasa Inggris dilakukan dengan hati dan menjalani dengan hati gembira,dibutuhkan kontinuitas dan kreativitas. So, jadikan proses belajar mu dengan santai namun dilakukan setiap saat.

2. Percaya Diri

Penghambat terbesar bagi seseorang untuk belajar bahasa Inggris adalah malu untuk belajar. Malu karena takut salah, malu karena tidak ada teman untuk belajar dll. Untuk mencapai keberhasilan dalam belajar Bahasa Inggris, maka kamu harus membuang rasa malu dan rasa ingin menyerah jauh-jauh, jauhkan 2 hal tersebut dari diri anda. Beranilah Speaking bahasa Inggris, berani bertanya, berani belajar adalah kunci dari awalnya mahir belajar Bahasa Inggris. 

3. Biasakan Diri Dengan Bahasa Inggris

"Habbit Is Power" Jikalau kamu sedang membuat acara belajar bahasa Inggris sendiri, maka buatlah aturan rumahmu menjadi English Area, atau peraturan di kamarmu. Kamu bisa menempelkan memo pada benda-benda yang ada dirumahmu, dengan bahasa inggris dari benda tersebut. Misalkan kamu menempelkan memo dengan kata "Bathroom" kamu tempelkan di pintu kamar mandi, dll. Kamu juga bisa membuat status bbm kamu, status facebook, status di medsos kamu dengan menggunakan bahasa Inggris. Diawal belajar mungkin akan terasa sulit, namun jika kamu melakukan dengan kontinue, maka kamu akan familiar dan terbiasa dengan kata-kata bahasa Inggris.

Atau hal lain yang bisa kamu lakukan adalah membaca artikel-artikel bahasa Inggris, atau mendengar lagu bahasa Inggris, menonton film berbahasa Inggris, jika kamu kesulitan untuk memahami artinya, maka sering-seringlah untuk membuka kamus. Jadi, pastikan kamus selalu ada dijangkauan kamu. Atau kamu bisa menggunakan kamus elektronik yang saat ini sudah ada di smartphone kesayangan kamu, kamus elektronik akan membuat kamu lebih simple dan sangat membantu mu untuk kelancaran belajar Bahasa Inggris. 

4. Latihan

Sesuatu yang hebat akan diperoleh dari proses yang panjang, jadi nikmati setiap proses pembelajaran kamu. Seperti hal nya pedang yang tajam diakibatkan dari tempelan besi yang sangat panas. Sama halnya dengan belajar bahasa Inggris, tidak mungkin dilakukan hanya dengan waktu beberapa jam saja. Karena kita perlu memahami grammar, menghafalkan vocab, latihan speaking dll. Maka kunci utama bagi seorang pemula untuk belajar bahasa Inggris adalah latihan. Practice makes perfect.

Nah begitulah tips untuk sahabat Al-Azhar, selamat belajar, dan jangan lupa nikmati proses belajar kamu untuk mencapai hasil yang sempurna.

Komentar